Sabtu, 03 Juli 2010

Kontributor, Kisah Sukses & Kisah Gagal Welcome untuk Buku Kami

Kami sedang dalam proyek menulis buku tentang sukses membangun toko online. Buku ini mungkin akan dijuduli "Indonesia, Saatnya Kita Menjual Produk Online: Panduan Sukses Membangun Toko Online."

Buku ini ditujukan bagi para pemilik toko offline yang sudah berjalan yang ingin mengembangkan operasinya secara online.

Sekedar info, yang dimaksud toko online atau e-store adalah toko yang menjual hard goods di Internet. Hard goods adalah segala produk yang berwujud, bisa disentuh (bukan digital atau bersifat elektronik seperti ebook), dan karena itu dikirim lewat pos atau kurir. Nyaris segala hard goods bisa dijual online, bukan hanya item-item laris yang sekarang dijual online seperti buku, pakaian dan aksesorinya, komputer dan hardware dsb.

Toko online juga mengasumsikan anda memiliki websitenya (berbeda dengan anda menjual di portal-portal jual-beli di mana anda bukan pemilik websitenya), dan karena itu anda memiliki traffic-nya. Anda juga diasumksikan memiliki transaksi pembayarannya (berbeda dengan model program affiliate di mana anda tidak memiliki baik website, traffic, dan pembayarannya). Jadi, model-model bisnis hard goods online di mana anda tidak memiliki 3 hal ini tidak disebut toko online.

Mengejutkannya, angka kegagalan e-store lebih 90%! Ini terutama disebabkan para pemilik e-store membangun tokonya dengan memaksakan mindset toko offline yang sama sekali tidak manjur di Internet. Masalah inilah yang ingin buku kami bantu pecahkan.

Tidak seperti yang dibayangkan banyak sekali pemilik toko online, sukses toko online bukan suatu perkara mudah membangun toko online dengan disain indah, uraian produk secukupnya, foto produk, order form, dsb. Jika hanya itu yang menentukan sukses toko online, tentu sudah banyak pemilik toko offline yang menjual online dan sukses. Tapi nyatanya angka kegagalan toko online sangat tinggi. Jadi, ada soal-soal strategis yang harus dipahami para calon pemilik toko online bahkan sebelum mereka merancang toko online mereka. Hal-hal strategis ini harus dipadukan ke dalam taktik-taktik toko online mereka.

Buku ini juga akan membahas sistem-sistem pendukung yang diperlukan (dalam bentuk regulasi, komunitas, promosi dsb.) untuk memastikan sukses industri e-store secara makro.

Kami sangat menyambut baik gagasan-gagasan anda untuk topik-topik yang perlu dibahas dalam buku ini. Jika anda sekarang pemilik toko online, kami ingin mendengar kisah-kisah sukses (juga kisah kegagalan) anda dalam membangun toko online anda. Kami ingin dengar apa tolok ukur sukses toko anda, target-target anda, cara-cara promosi yang berhasil, cara-cara promosi yang gagal, dsb. Pendeknya, share-lah dengan kami kisah anda.

Jika anda sekarang pemilik toko offline, kami ingin tahu apa saja yang ingin anda ketahui dan yakini tentang prospek menjual hard goods di Internet. Kami ingin dengar harapan-harapan anda untuk toko offline anda dsb.

Kami juga menyambut baik kontribusi dari para profesional Internet marketing, khususnya yang mengkhususkan diri pada solusi untuk toko online, untuk topik-topik yang perlu dibahas dalam buku ini dan tools yang perlu dimiliki untuk sukses toko online.

Terakhir dan yang tak kalah penting, kami ingin dengar pengalaman-pengalaman riil dari anda sebagai konsumen yang pernah bertransaksi dengan toko-toko online khususnya di Indonesia. Kami ingin tahu produk-produk apa saja yang pernah anda beli online, kepuasaan anda, keluhan anda, dsb.

Silakan isi komentar sebebas dan seleluasa anda untuk membagi kisah anda dengan kami dan para calon pembaca lain dari buku ini. Sertakan juga link toko online atau situs anda.

Kami ucapkan terimakasih banyak untuk semua masukan anda. Kami berharap buku ini kelak bisa menyumbang pada sukses e-store di Indonesia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar